Gambar
Kasmarni Buka Bimtek Pengelolaan Keuangan Bagi Bendahara dan Sekretaris TP-PPK
Senin, 04 Oktober 2021 Kabupaten 457 Kali

BENGKALIS – Bupati Bengkalis Kasmarni membuka Bimbingan tekhnis (Bimtek) pengelolaan keuangan, bagi bendahara dan sekretaris Tim Penggerak PKK desa, kelurahan dan kecamatan se-Kabupaten Bengkalis tahun 2021, Senin 4 Oktober 2021, di gedung Daerah Bengkalis.

Turut hadir pada acara tersebut Sekretaris Daerah Bengkalis H. Bustami HY, Ketua TP PKK kabupaten Bengkalis Hj. Siti Aisyah, Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Bengkalis, Yuhelmi, Kepala Perangkat Daerah dan camat se- Kabupaten Bengkalis Kemudian Kodim 0303/Bengkalis diwakili Batut Koramil 01/Bengkalis Pelda Nababan, Polres Bengkalis diwakili Kasat Binmas Polres Bengkalis AKP Ismanto Wibowo, Ketua PA Bengkalis diwakili Wakil Ketua PA Bengkalis, Ali Muhtarom, Ketua Kemenag Bengkalis, H. Khaidir.

gambar

“Kami berharap, melalui pelaksanaan bimbingan tekhnis ini, kita dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas SDM bagi bendahara dan sekretaris Tim Penggerak PKK desa, kelurahan serta kecamatan, dalam penataan administrasi pengelolaan keuangan yang lebih baik, akuntabel dan transparan,”. ucap Kasmarni.

Lanjut kata bupati, salah satu kunci organisasi yang sukses dan sehat adalah organisasi yang mampu melakukan manajemen keuangan secara baik, meliputi perencanaan, pengelolaan, pengarahan, pengendalian, dan pemanfaatan dana dengan sebaik-baiknya.

gambar

Artinya, setiap uang yang masuk dan keluar harus memberikan keuntungan bagi organisasi baik untuk jangka pendek maupun jangka panjang. Namun perlu diingat, keuntungan dimaksud, bukan semata-mata berorientasi kepada keuntungan materil.

“Kami tegaskan disini, PKK sebagai organisasi atau lembaga yang ikut bersinergi dengan pemerintah daerah, baik di desa, kelurahan maupun kecamatan, yang operasionalnya sebagian besar didapat dari APBD dan APB-Desa, maka wajib hukumnya, segala kegiatan yang dilakukan harus dapat dipertanggung jawabkan keuangannya, berdasarkan standar akuntansi pemerintah maupun berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku,”tuturnya.

gambar

Oleh karenanya Kasmarni berharap, bagi para pengelola administrasi, terutama pengelolaan keuangan PKK, hendaknya memperhatikan betul tata cara perencanaan, penggunaan, pengelolaan dan pengarsipan keuangan terutama keuangan berasal dari APBD dan APB-Desa.

Kembali saya ingatkan, tata kelola keuangan bukan hanya tentang penyusunan dan pelaporan, tetapi juga masalah peruntukkan manfaat dana yang diterima, hal ini penting, agar PKK terhindar dari penyalahgunaan dan penyelewengan keuangan.#DISKOMINFOTIK

BERITA TERBARU
Gambar
Senin, 17 Februari 2025
Pemkab Bengkalis Ikuti Rapat Pengendalian Inflasi bersama Kemendagri

BENGKALIS - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis mengikuti Rapat Pengendalian Inflasi bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Republik Indonesia, Senin...

Gambar
Senin, 16 Desember 2024
Pembukaan MTQ Ke-49 Kabupaten Bengkalis Berlangsung Sukses, Antusias Masyarakat Padati Arena MTQ

MANDAU- Gelaran Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-49 Tingkat Kabupaten Bengkalis Tahun 2024 berlangsung sukses, serta disambut antusias ribuan...

Gambar
Sabtu, 07 Desember 2024
Dilepas Direktur Kementerian, Running 10K Rupat Fest Diikuti Lebih Dari 100 Peserta

RUPAT UTARA, - Bupati Bengkalis Kasmarni diwakili Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Bengkalis Edi...

logo
logo
logo
logo
logo
logo
logo
Logo
KEC. RUPAT UTARA
Bermarwah
Maju
Sejahtera
Kontak
Jl. Rupat No. 2 Desa Tanjung Medang
KEC. RUPAT UTARA KAB. BENGKALIS
PROV. RIAU 28783
Kontak 085171636676
Email [email protected]
logo