Camat Rupat Utara Agus Sofyan Pimpin Rapat Koordinasi Pencegahan Covid - 19

Tanjung Medang - Rapat Koordinasi Pencegahan Virus Covid - 19 di pimpin langsung oleh Camat Rupat Utara Agus Sofyan. Rabu (25/3/2020). Di Rumah Dinas Camat Rupat Utara.

Hari rabu 25 Maret 2020 yang merupakan hari libur Nasional tidak di gunakan Camat Rupat Utara untuk istrahat di rumah, beliau menggelar Rapat Koordinasi Pencegahan Virus Covid - 19 yang sangat berbahaya dan cepat menular saat ini. Hal ini tentu di lakukan karena kepedulian Camat kepada seluruh masyarakat Rupat Utara, beliau tidak mau pandemi ini menjangkiti masyarakat Rupat Utara khususnya dan segera berakhir secepatnya.

Tepat Pukul 01:00 WIB Siang Rapat dimulai bersama seluruh instansi-instansi terkait di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis Kecamatan Rupat Utara. Rapat ini bertujuan agar memutuskan rantai penyebaran Virus Covid - 19 ini khusus nya di Rupat Utara.

Pada rapat ini agar semua pihak bisa bekerja sama untuk menghentikan pandemi ini, nanti nya akan dibuat mengecekan berkala di setiap pelabuhan tempat keluar masuk masuk masyarakat di Rupat Utara, diharapkan juga kepada seluruh Linmas se Rupat Utara agar segera melakukan ronda untuk menertibkan masyarakat yang sering keluar rumah lalu berkumpul dalam satu kelompok hanya untuk bersantai bersama.

Dan di harapkan agar segala jenis kegiatan yang sifat nya mengumpul kan masyarakat seperti olahraga sore, kenduri atau sebagainya agar di hentikan dulu sementara. Kepada masyarakat di harapkan bisa bekerja sama agar kita semua bisa terhindar dari penyakit Covid - 19 (Corona) ini.

Turut hadir Kapolsek Rupat Utara, Kepala Upt Kesehatan Rupat Utara, Tenaga Medis Puskesmas Tanjung Medang, Kasi Sosbud, Perwakilan Dan Posal Tanjung Medang, dan Kades Tanjung medang.

Tulis Komentar